Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kajian Masyarakat Atas Faktor Resiko Pembangunan Box Culvert Desa Tambangan Kelekar Kecamatan Gelumbang

Sabtu, 25 Oktober 2025 | Oktober 25, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-10-26T04:45:57Z

 



Muara Enim,- Pelaksanaan pengerjaan Box Culvert yang dapat membahayakan jalan umum dan pengendara berasal dari kelalaian selama proses konstruksi, kualitas material yang buruk, hingga kegagalan pasca-konstruksi ( Minggu,26/201/2025)



Risiko selama proses konstruksi berupa

Penyempitan dan bahkan pengalihan satu arah atau bahkan berupa penutupan jalan.


 Pembangunan box culvert yang dicetak atau dikerjakan langsung di badan jalan bisa menyebabkan penyempitan jalur atau penutupan jalan, mengganggu kelancaran lalu lintas dan meningkatkan risiko kecelakaan.


Kondisi sedemikian diperparah dengan kurangnya rambu dan atau pada kondisi situasional tertentu l.




 Hal ini sangat membahayakan, terutama di malam hari dan minimnya penerangan pada lintasan jalan utama desa tambangan kelekar.


Apalagi bagi pengendara kendaraan yang berasal dari luar dan memahami tentang kondisi jalan desa.



Mirisnya,Setelah pemasangan box culvert, permukaan jalan yang tidak diratakan kembali dengan sempurna bisa menyebabkan kecelakaan, khususnya bagi pengendara motor. 


Monitoring lapangan yang dilaksanakan team media didapatkan fakta lapangan bahwa ketinggian vertikal berbentuk lengkungan dengan ketinggian lebih kurang 15 cm dari atas permukaan jalan sebelumnya ditambah dengan kondisi jalan yang agak gelap merupakan penyebab utama terjadinya kecelakaan bagi pengguna jalan meskipun belum menimbulkan korban jiwa.


" La malak kami merorohi urang kecelakaan ( sudah bosan mengurusi pengendara kecelakaan,red) ," Sebut warga sekitar ketika mendampingi awak media dilapangan.


Dalam kesempatan yang sama, Marsidi, Warga desa tambangan kelekar yang juga sebagai Ketua DPP 08 Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan menyatakan agar menjadi perhatian pihak pemerintah atas evaluasi pasca pelaksanaan pembangunan Box Culvert.


" Tentunya kami minta kepada pihak pemeriksa kegiatan agar mengevaluasi ulang atas ketinggian cekungan Box Culvert yang membahayakan keselamatan umum,Bila perlu bongkar ulang atau diratakan dengan jalan semula agar kenyamanan dan keselamatan bagi pengguna jalan ," Sebut Marsidi didampingi masyarakat desa setempat. (Tim) 

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update